Home » Babinsa Kelurahan Kasu Koramail 05 /BLP Melaksanakan Anjaksana Komsos dengan Warga di Wilayah Binaan

Babinsa Kelurahan Kasu Koramail 05 /BLP Melaksanakan Anjaksana Komsos dengan Warga di Wilayah Binaan

KODIM0316/[TER]-  Babinsa Kelurahan Kasu Serda.O Banjarnahor melaksanakan Kegiatan Komunikasi dengan warga,bertempat di Kampung tanjung Kelurahan Sekanak Raya  Kec.Belakang Padang.Minggu [5/5/2024]

Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan pada pukul 08.15 Wib.

Turut hadir dalam kegiatan komsos tersebut, Babinsa 06/Kasu, Bapak Misran, Bapak Yakub.

Dalam pelaksanaan kegaiat komsos tersebut, Babinsa berkomunikasi dengan warga yang sedang bersantai sambil menunggu air laut pasang hingga pancung mereka bisa digunakan beraktifitas untuk mencari ikan dilaut.

Selanjutnya Dalam kesempatan Komsos ini Babinsa melakukan komunikasi dan pendekatan terhadap warga diwilayah binaan sehingga selalu terjalin  hubungan yang baik dengan Masyarakat disekitar sehingga warga boleh merasakan dampak yang positif serta bisa saling berbagi informasi mengenai hal hal menonjol yang terjadi diwilayah.

” Mohon perannya sebagai orangtua agar selalu menjaga anak anak kita sehingga terhindar dari pergaulan pergaulan yang dapat merusak pola pikirnya serta merusak akhlak dan masa depannya untuk itu orangtua harus selalu perduli dengan apa yang mereka lakukan baik itu dirumah maupun diluar rumah”.

Tak lupa Babinsa mengajak Warga Mari saling menjaga agar situasi dan kaeamanan diwilayah kita ini selalu terjaga serta warganya kompak selalu dalam melakukan kegiatan sehari hari.

Adapun pada pukul 09.45 Wib.Kegiatan komsos selesai dilaksanakan dalam keadaan aman.

 

 

Pendim/0316

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *