Home » Kodim 0316/Batam Bersama Kasbangpol Kota Batam Gelar Sosialisasi BelaNegara Bagi Generasi Muda

Kodim 0316/Batam Bersama Kasbangpol Kota Batam Gelar Sosialisasi BelaNegara Bagi Generasi Muda

Kodim0316/(TER)-Upaya menumbuhkan rasa cinta tanah air bagi masyarakat dan generasi muda, Kodim 0316/Batam bersama Kasbangpol kota batam memberikan sosialisasi penguatan bela negara bertempat di Ballroom Hotel Golden View.Kel.Sadai Kec.Bengkong.Batam ,Kamis (18/4/2024).

Adapun sebagai  narasumber dalam kegiaatan tersebut (Pasiter Kodim0316/Batam) Lettu Inf Sahrudi.

Hadir dalam pelaksanaan kegaiatan tersebut,Sekretaris Kesbangpol, ⁠Kabid Idiologi kesbangpol ,⁠Pasiter Kodim 0316 Lettu Inf Sahrudi,Ketua Kua Galang,Perwakilan guru pembimbing,Peserta Dari SMA sekota Batam

Kegiatan yang bertajuk ” Implementasi Bela Negara di Lingkungan Sekolah,” Melalui kegiatan penguatan Bela Negara, untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air, semangat nasionalisme dan menanamkan kembali nilai–nilai luhur Pancasila ” dibuka oleh Pasiter Kodim 0316/Batam Lettu Inf Sahrudi.

Dalam sambutannya Pasiter menyampaikan arahan dari Dandim 0316/Batam,yang menyampaikan bahwa tujuan dilaksanakannya kegiatan penguatan Bela Negara yaitu untuk menumbuhkan jiwa nasionalisme dan patriotisme dikalangan generasi muda.

“Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Kodim 0316/Batam guna menumbuhkan jiwa nasionalme dan patriotisme bagi generasi muda khususnya,“ Jelas Pasiter

Dihadapkan banyaknya tantangan yang dihadapi oleh para masyrakat dan muda di era sekarang ini, Lettu Int Sahrudi mengajak masyarakat dan generasi muda untuk selalu waspada dan terus berbenah.
“Dengan banyaknya tantangan di era globalisasi sekarang ini, para generasi muda harus lebih waspada dan peka terhadap ancaman-ancaman yang akan memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa,“imbuhnya.

Pada kegiatan Penguatan/Sosialisasi Bela Negara hari ini, para peserta mendapatkan beberapa materi yang disampaikan oleh Kodim 0316/Batam diantaranya, Bela Negara merupakan cara pandang mengenai diri dan tanah air sebagai negara kepulauan, dengan mengutamakan persatuan dan kesatuan wilayah dalam penyelenggaraan kehidupan masyarakat berbangsa dan bernegara, serta materi Wawasan kebangsaan oleh Pasiter Kodim 0316/Batam Lettu Inf Sahrudi.

Pendim-0316/BTM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *